Berita

blog-post
JANUARI19

Posted In: Berita

Posted By: Administrator

Tags: law, civil, rights , university

15 View: 32

Rapat Pembahasan Program Pembentukan Peraturan Daerah Tahun 2026

Pada Hari Senin (19 Januari 2026) Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tana Tidung menggelar rapat kerja bersama Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Tana Tidung dalam rangka pembahasan Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) Tahun 2026.

Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Bapemperda DPRD Kabupaten Tana Tidung, yaitu Bapak Hanapi, S.E., didampingi anggota Bapemperda, yaitu: Bapak Muhammad Dahlan, S.H. dan Bapak Abdul Gapar, A.Md.Pi.

Sekretaris DPRD Kabupaten Tana Tidung, yaitu Bapak Asnol, S.Pd., M.M., turut hadir bersama jajaran Sekretariat DPRD, yakni Kepala Bagian Persidangan dan Perundang-undangan (Muhammad Ridwan, S.H.) dan staf.

Adapun perwakilan dari Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Tana Tidung yang hadir, yaitu: Analis Hukum Ahli Muda (Riska Tri Utami, M.H.), Penyusun Materi Hukum dan Perundang-Undangan (Vian Yogi Deo, S.H.), Penyusun Materi Hukum dan Perundang-Undangan (Lasmita Dewi, S.H.) dan Analis Hukum Ahli Pertama (Indah Apriani Atika, S.H.).

Share This Artcle :

Previous Post

All you want to know about industrial laws

Next Post

What you must know about financial law changes